Senin, 06 Februari 2012

PENGERTIAN DAN UNSUR PRISMA


Prisma adalah bangun ruang yang memiliki bidang alas dan bidang atas yang sejajar dan kongruen (sama), lalu sisi lainnya berbentuk jajar genjang atau persegi panjang yang tegak lurus ataupun tidak tegak lurus terhadap bidang alas dan bidang atasnya.


Berdasarkan rusuk tegaknya, prisma dibedakan menjadi 2  :
  1. Prisma tegak adalah prisma yang rusuk-rusuk tegaknya tegak lurus pada bidang atas dan bidang alas. 
  2. Prisma miring/prisma condong adalah prisma yang rusuk-rusuk tegaknya tidak lurus pada bidang atas dan bidang alas.
(2)
 Unsur-unsur prisma :
  • Titik A, B, C, D, E, dan F adalah titik sudut prisma.
  • Segitiga ABC adalah alas prisma.
  • Segitiga DEF adalah atas prisma.
  • Bidang DEBA, EFCB, FDAC adalah sisi tegak prisma
  • AD, CF, dan BE adalah rusuk-rusuk tegak prisma

Tidak ada komentar:

Posting Komentar